5 April 2016, Siswa-siswi kelas 5 mengadakan Bazar Jajajan Tradisional dalam rangka merayakan HUT Kota Malang yang ke 102 Tahun.
Dari lebih 10 stan yang berada di lapangan, hampir semuanya menjual jajanan pasar ada mendut, lemper, weci, pastel, cenil , aneka sate buah, jus buah, dsb..
Kegiatan bazar ini tak hanya sekedar bazar untuk mencari untung, tapi di dalam kegiatan ini siswa dapat belajar secara langsung keadaan pasar. Dimana disana terdapat kegiatan Jual beli antara penjual dan konsumen, mereka juga dapat belajar berhitung dari konsumen yang membawa uang lebih dan mereka harus mengembalikan berapa sisa uangnya setelah dibelanjakan.
Sangat menyenangkan! merayakan HUT kota malang dan juga belajar Pasar :) sekali dayung 2 pulau terlampaui ^_^
Tidak ada komentar:
Posting Komentar